Sekilas tentang cara instan index WordPress baru dari Buku Ngadsense.
Beberapa langkah awal yang bisa anda lakukan untuk mempercepat web baru anda masuk ke google kurang dari seminggu.
Pertama, jika anda belum memulainya sama sekali, cobalah gunakan nama domain yang relevan atau terkait dengan fokus web anda, keyword dan gampang untuk diingat orang. Perhatikan juga panjang nama domain anda, dan jika anda menjual sesuatu, jika itu memungkinkan tambahkan nama daerah atau hal yang lebih unik ke nama domain anda.
Membuat blog tidak harus mencantumkan nama pembuatnya, utamakan memilih nama blog yang mudah diingat. Lebih baik lagi jika nama tersebut mempunyai ciri khas dan membekas. Artinya, selain konten yang diberikan bagus, nama atau alamat blog (URL) anda akan diingat oleh pengunjung. Selain itu, pemilihan nama yang bagus akan membuat web/blog anda terlihat profesional.
Beberapa contoh penamaan domain yang bisa menjadi inspirasi untuk anda terapkan.
“Semua nama domain ini ditulis untuk contoh tanpa dilakukan pengecekan terlebih dulu aktif atau tidaknya. Jika terjadi kesamaan dengan nama domain anda, sepenuhnya karena ketidaksengajaan.”
Contoh disini anda akan membuat blog untuk mengulas/review produk-produk tertentu :
- Ulaspintar
- Reviewmania
- Ulasanku
- Hpbagus
- Kediritech
- Bandroid
Jika anda akan membuat blog dengan topik jalan-jalan dan wisata :
- Potretwisata
- Kontenalam
- Wisatasehat
- Jeparatour
Jika anda memiliki produk atau usaha :
- Konohaclothing
- Konohatheraphy
- Pusatkadoku
- Desainin
- Pemalangkaos
Dan masih banyak lagi pilihan nama yang bisa anda gunakan.
Lalu untuk akhiran domainnya, saya tetap menyarakan untuk menggunakan domain yang umum didengar seperti .com, dan jika sudah ada orang lain yang memiliki nama domain yang mirip, sebaiknya anda coba mencari nama lain daripada menyamakan namanya tapi hanya membedakan akhiran domainnya saja.
Penempatan atau penambahan nama daerah dan lokasi yang sebelumnya saya tulis, jika memang tidak bisa ditambahkan ke domainnya, opsi berikutnya adalah dengan menambahkan ke deskripsinya (Theme – Customize – Site Identity)
Ganti tagline dengan yang lebih sesuai dengan tujuan web anda. Lebih baik jika memuat keyword atau sebagian dari nama domain anda. Dalam contoh ini saya akan mencoba menggunakan nama domain konohatherapy.com (ini domain fiktif hanya sebagai contoh).
Apakah bahasa inggris tidak masalah? Tentu saja tidak, sekalipun tujuan target anda nantinya adalah orang Indonesia. Dan alasan kenapa saya memilih nama tersebut, karena tidak ada satupun yang menggunakannya di google.
Paling mirip adalah konoha hospital dan itu tidak masalah. Kata therapy dan hospital meskipun masih terkait dengan kesehatan tapi tidak bentrok secara langsung.
Jika memilih bahasa Indonesia, anda bisa menggunakan nama domain seperti terapikonoha.com atau pijatkonoha atau terapiskonoha dan lain-lain.